Jumat, 11 Maret 2011

Selamat Kepada Sekjen Perhimagi Periode 2011-2012

Kami segenap keluarga besar Himpunan Mahasiswa Teknik Geologi 'BUMI', Sekolah Tinggi Teknologi Nasional Yogyakarta mengucapkan selamat kepada  saudara:

Irham Idris
(Jabiger HMTG 'BUMI')


sebagai Seketaris Jendral PERHIMAGI (Persatuan Himpunan Mahasiswa Geologi Indonesia)
masa jabatan 2011/2012 

yang baru terpilih pada MUNASA PIT PERHIMAGI di Universitas Negeri Papua, Manokwari, Papua Barat.

Semoga dapat menjalankan semua amanah yang telah dibebankan kepadanya dan membawa kejayaan serta kemajuan bagi PERHIMAGI pada umumnya dan HMTG 'BUMI' STTNAS pada khususnya.

Minggu, 06 Maret 2011

Surat Buat Penulis

mari menulis

Menulis, mudah tapi susah. Itu yang aku tau sekarang dan mungkin kebanyakan orang yang aku kenal dan yang tidak aku kenal.

Semua orang pandai menulis, tapi menulis sesuatu yang bagus dan menarik untuk dibaca sangatlah susah. Perlu skill sejati untuk membuat suatu bahasa ketertarikan dalam penulisan.

Menulis sangatlah penting dalam kehidupan ini, karena dengan menulis kita bisa menuangkan ide, pikiran juga perasaan yang lagi cenat-cenut (hehe,,kayak lagunya sma*h aj,,Senyum keren).

Jumat, 04 Maret 2011

Pelantikan BPH 2011-2012

Siang itu,  4 Maret 2011 pukul 14.00 Waktu Indonesia STTNAS menjadi hari diadakannya acara pelantikan BPH (Badan Pengurus Harian) HMTG ‘BUMI kepengurusan tahun 2011-2012.

Para jabiger memenuhi ruangan C1 termasuk Ibu Amara selaku Pembantu Ketua III STTNAS dan Ibu Listiyani selaku Ketua Jurusan Geologi  STTNAS untuk menghadiri acara pelantikan BPH HMTG ‘BUMI’. Sebelum prosesi acara berlangsung, jabiger yang datang memakai sandalpun harus mendapatkan hukuman 1 seri push-up (hehe,,,makanya datang pakai sepatu Senyum dengan lidah terjulur).

Lanjut dari proses hukum-hukuman, acarapun dimulai. Pembukaan acara dan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan hymne HMTG ‘BUMI’ dimulai. Selesai menyanyikan lagu, kata sambutan dari ketua BPH yang lama (saudara Erwil Mangiwa 06), diikuti dengan kata sambutan Ketua Jurusan Geologi STTNAS (ibu listiyani) dan kata sambutan oleh Pembantu ketua III (ibu Amara).

Selasa, 01 Maret 2011

Apa itu 'JABIG' ???

Untuk pertama kali ngeposting, admin mau cerita sedikit tentang 'JABIG'. Secara tidak langsung kata-kata 'JABIG' akan menjadi kata yang nantinya akan menjadi kata yang familiar dalam blog ini.

Secara tertulis, 'JABIG' merupakan Jaket HMTG 'BUMI' STTNAS Yogyakarta berwarna biru yang sesuai pasal 17 BAB IX dalam AD HMTG 'BUMI'. Namun secara harfiah, 'JABIG' mempunyai kepanjangan dari JA= Jaket, BI= biru, dan G= Geologi. Jadi, JABIG merupakan kepanjangan dari Jaket Biru Geologi.

'JABIG' merupakan identitas loyalitas dalam menempuh studi perkuliahan dalam Jurusan Teknik Geologi STTNAS. 'JABIG' itu sendiri diberikan kepada anggota biasa yang mana anggota ini telah menjalani masa penerimaan sebagai anggota biasa sesuai pasal 3 BAB 1 dalam ART HMTG 'BUMI' ( lebih singkatnya anggota yang telah menjalani ospek jurusan yang disebut Gladi Bumi).

Penasaran penampakan 'JABIG', cekidot fotonya gan...